“Jangan Biarkan Tanah Terlantar “
By : Abubakar Yakub Pertikaian demi pertikaian di negeri ini Dari Sabang sampai Merauke Tanah menjadi lahan diperebutkan Tidak saja secara horizontal Negara dan masyarakat Pengusaha dan petani Lagi..lagi...tanah Menjadi idola permasalahan Disini kami butuh makan Butuh ladang dan sawah Beri kami sejengkal tanah untuk bernaung Di bawah terik mentari Menatap sisa hidup Disini kami menatap Hamparan tanah yang begitu luas Namun... Mata hanya kuasa menyaksikan Sedang hati ini perih meronta Yak punya daya dan upaya Tanah ini bukan milik kami Entahlah milik siapa...??? Disini tanah masih kosong Dikuasai tapi tak dimanfaatankan Dikuasai tapi diagunkan Dikuasai tapi dikhinati Atas nama kekuasaan Atas nama harta Engkau menerlantakan tanah Untukmu wahai penguasa Untukmu wahai pengusaha Untukmu wahai tuan tanah Jangan biarkan tanah terlantar Di tengah kelaparan dan kepiluan menerpa Menerjang sendi kehidupan masyarakat Ngali, 03 Agustus 2012 Selengkapnya...